Banyak pantai terbaik di Bali yang menyajikan berbagai keindahan alamnya. Bali juga dikenal sebagai surganya tempat wisata sehingga tak heran banyak turis asing yang pergi kesana. Ada banyak pantai Bali yang sangat direkomendasikan. Jadi, simak daftarnya berikut ini.
Bali merupakan pulau yang memiliki keindahan pantai yang menakjubkan. Di pantai Bali tersebut, pengunjung bisa mencoba berbagai wahana. Contohnya seperti berenang, snorkeling, diving, sampai menikmati matahari terbit dan terbenam.
Di pulau Bali, pengunjung bisa mendatangi pantai yang masih belum banyak dihuni pengunjung. Jadi, Anda juga perlu untuk mengeksplor tempat tersebut karena pantainya memiliki keunikannya masing-masing. Berikut ini adalah daftar pantai di pulau Dewata ini.
Berikut ini adalah nama pantai Bali terkenal dan tercantik dan memiliki keunggulan tertentu. Jadi, Anda bisa memilih mana yang terbaik dari beberapa daftar pantai Bali Dewata.
Pantai Pandawa adalah salah satu pantai Bali yang terkenal dengan pasir putihnya. Letak dari pantai ini ada di Desa Kutuh, Kabupaten Badung, Bali. Pantai ini menjadi sangat terkenal sehingga banyak wisatawan asing yang mengunjunginya.
Oleh mereka, pantai ini diberikan julukan Secret Beach. Pantai ini banyak didatangi oleh turis dari Australia. Untuk masyarakat lokal sendiri menamakan pantai ini dengan sebutan Pantai Kutuh.
Setelah banyak diketahui orang, kini Pantai Pandawa lebih banyak didatangi oleh penduduk lokal atau wisatawan domestik. Meskipun juga ada beberapa yang menyukai pantai ini. Ada banyak objek wisata yang dapat Anda lihat dan kagumi di pantai Bali ini.
Pasirnya putih, ombaknya tenang, serta udaranya sangat segar dan masih bersih. Di Pantai Pandawa juga bebas dari pedagang acung yang terkadang mengganggu tempat wisata tersebut.
Sudah ada warung makan dengan cita rasa yang lezat mulai dari laut bakar, mie, nasi goreng, dsb. Jadi, lebih praktis dan tidak perlu membawa bekal sendiri.
Pantai Bali berikutnya yang wajib Anda kunjungi adalah Pantai Dreamland. Pantai Dreamland adalah salah satu pantai terindah di Bali yang layak untuk dikunjungi oleh wisatawan.
Tempat pantai di Bali selatan, tepatnya di Pecatu. Daerah ini memiliki tebing yang sangat mempesona. Selain itu, lokasi Pantai Dreamland cukup dengan dengan Pantai Kuta yang terkenal.
Jadi, pengunjung bisa mendatangi dua tempat sekaligus. Di Pantai Dreamland memiliki panorama yang sangat indah dengan laut yang jernih serta sunset dan sunrise yang layak Anda saksikan.
Pemandangannya juga mirip dengan Pantai Kuta. Akan tetapi, tidak terlalu sepopuler Pantai Kuta. Jadi, bagi Anda yang ingin berlibur untuk healing cocok sekali jika mengunjungi Pantai Dreamland.
Nama pantai ini disebut dengan Dreamland yang berarti tanah impian. Dulunya, lokasi tersebut menjadi harapan bagi penduduk lokal di sekitarnya untuk mendapatkan pekerjaan. Namun, sayangnya di lokasi tersebut proyek menjadi terhambat dan dihentikan.
Waktu terbaik untuk mengunjungi tempat ini yaitu di pagi hari karena agar bisa menikmati matahari terbit yang cantik.
Pantai Bali yang sangat terkenal bahkan sampai mancanegara adalah Pantai Kuta. Di pantai tersebut memiliki objek wisata yang memukau. Pengunjung bisa bermain selancar dengan ombak yang tidak terlalu tinggi.
Jadi, aktivitas ini juga bisa dilakukan oleh pemula yang ingin belajar. Nantinya, ada tempat penyewaan perlengkapan berselancar juga. Tersedia juga pelatih yang memberikan instruksi bagaimana cara berselancar dengan benar.
Pantai Kuta adalah tempat wisata yang ikonik di Bali sehingga banyak orang yang mengunjungi tempat tersebut. Karena kepopulerannya ini, membuat daerah sekitar Pantai Kuta sudah tersedia fasilitas lengkap.
Contohnya, bagi Anda yang menginap disediakan hotel. Ada juga restoran dan toko oleh-oleh yang menjual cinderamata yang menarik di Bali. Meskipun padat pengunjungnya, Pantai Kuta memiliki wilayah yang cukup luas karena garis pantainya yang panjang.
Jadi, Anda bisa menelusuri pantai tersebut dan menemukan tempat istirahat terbaik sambil menikmati pemandangan indah di sekelilingnya. Objek menarik yang tak boleh dilewatkan adalah sunsetnya.
Pantai Kuta dikenal dengan sebutan “pantai matahari terbenam” karena sangat indah jika pengunjung melihat sunset dari pantai ini.
Pantai terkenal di Bali berikutnya adalah Pantai Tanjung Benoa yang berada di Bali bagian selatan. Tempat ini sering dijadikan tempat wisata air karena banyak sekali wahana yang bisa pengunjung mainkan. Pantai Tanjung Benoa juga sering disebut sebagai surganya olahraga air.
Bagi yang pandai berenang ingin merasakan sensasinya mengunjungi tempat tersebut, Anda harus mencoba snorkeling, jet ski, donut boat, flying fish, parasailing, sea walker, dsb.
Banyak sekali bukan? Anda bisa memilih permainan olahraga air yang menguras adrenalin sampai yang aman dan tidak terlalu berbahaya. Namun, perlu digaris bawahi permainan ini bisa dipilih ketika Anda sudah mahir berenang untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.
Bagi yang membawa anak-anak dan keluarga, ada objek wisata seru lainnya yang dapat dilihat. Contohnya adalah ada tempat melihat penyu raksasa yang ada di Pulau Penyu tak jauh dari Pantai Tanjung Benoa.
Untuk melihatnya, Anda perlu untuk menyewa perahu untuk pergi ke pulau tersebut. Ini merupakan pilihan yang menarik karena untuk melihat penyu umumnya sangat jarang terjadi. Pengalaman baru ini yang perlu diabadikan dengan berfoto ria di Pantai Kuta.
Jika ingin melihat pantai matahari terbit yang indah, Anda bisa berkunjung ke Pantai Sanur. Di pantai Bali tersebut sangat cocok untuk menikmati sunrise sambil berfoto atau berenang di laut. Arus ombaknya juga tenang sehingga masih cukup aman untuk melakukan aktivitas berenang.
Ada juga aktivitas selancar yang seru. Di pantai ini juga sudah tersedia penyewaan papan selancar untuk mendukung aktivitas Anda. Jadi, tidak perlu untuk membawanya dari rumah. Pantai Bali ini juga terkenal dengan kegiatan menyelam.
Pesona Pantai Sanur berikutnya adalah panorama bawah lautnya juga tampak memukau sehingga Anda bisa menyaksikan berbagai terumbu karang sampai ikan kecil di pantai tersebut.
Oleh sebab itu, Pantai Sanur juga sering ramai pengunjung karena banyak yang menyukai keindahan pantainya.
Pantai Jimbaran adalah salah satu pantai Bali yang juga cukup terkenal terutama untuk wisata malam. Pantai Jimbaran Bali malam hari merupakan waktu terbaik untuk mengunjunginya. Hal ini karena banyak aktivitas menarik disana.
Pengunjung biasanya datang untuk berwisata kuliner karena banyak restoran lezat yang menarik sambil menikmati pemandangan pantai di sekelilingnya. Banyak restoran yang berjejer dan bisa Anda pilih mana yang terbaik.
Menu terbaiknya adalah hidangan laut yang menawarkan banyak cita rasa dengan ikan yang masih segar karena baru ditangkap dari pantai tersebut.
Bila ingin sambil menikmati keindahan pantai, bisa juga makan di bagian pasir pantainya karena sudah tersedia meja dan kursi yang ada di dekat pantai.
Menariknya sering juga ada live music sehingga makan malam di tempat tersebut akan terasa menenangkan dan menyenangkan.
Pantai Legian juga merupakan pantai Bali yang dekat dengan Kuta. Pantai Legian ini berada di bagian utaranya Pantai Kuta. Pantai Legian juga tak kalah populer bahkan sampai masuk ke majalah travel di dunia.
Di majalah tersebut disebutkan bahwa jika wisatawan ingin ke Indonesia, maka wajib untuk mengunjungi Pantai Legian ini. Meski populer, menariknya kawasan pantai ini tidak terlalu banyak pengunjung seperti di Pantai Kuta.
Hal ini karena tempat tersebut memiliki kesan resort dan eksklusif sehingga cocok untuk bersantai dan tidak suka keramaian. Umumnya, pantai ini didatangi oleh wisatawan asing.
Pantai ini masih tersembunyi dan tidak banyak orang mengetahuinya sehingga tidak terlalu ramai pengunjung. Oleh sebab itu, Pantai Padang Padang termasuk pantai di Bali yang sepi.
Untuk mencapai ke lokasi tersebut, Anda perlu untuk masuk ke kawasan Pecatu. Kemudian, harus berjalan menyusuri goa dengan jalan yang sempit dan cukup seorang saja.
Hal ini tentu akan membuat jiwa petualangan Anda menjadi terpuaskan. Pantai Padang Padang berada di balik tebing sehingga perlu berjalan kaki untuk sampai kesana. Setibanya disana, Anda dapat melihat panorama yang indah dengan pantai yang masih bersih.
Jadi, tempat ini sangat cocok dikunjungi bagi Anda yang memiliki jiwa petualangan dan senang menjelajah. Namun, tetap berhati-hati dengan menyiapkan sepatu yang cocok untuk menelusuri goa.
Pantai Lovina adalah pantai yang juga tidak terlalu populer tetapi memiliki keindahan alam yang unik dan layak untuk dikunjungi. Di pantai ini, Anda bisa melihat lumba-lumba. Ya, hewan menarik ini seringkali muncul di pantai tersebut sehingga pengunjung dapat melihatnya.
Tak heran jika di Pantai Lovina ini ada patung lumba-lumba yang dapat ditemui ketika masuk ke tempat wisatanya. Jadi, lumba-lumba merupakan ikon dari pantai ini yang tidak didapati di pantai lainnya.
Untuk melihatnya, pengunjung harus datang pagi-pagi karena biasanya mereka muncul di waktu pagi sebelum matahari terbit. Jika di siang hari, mereka akan menjauh dari pantai karena sudah terik dan banyak manusia yang berdatangan ke pantai tersebut.
Jika beruntung, Anda bisa menyaksikan lumba-lumba yang meloncat yang berjumlah puluhan sampai ratusan. Jadi, ini merupakan pemandangan menarik dan jarang sekali ditemui. Untuk bisa menikmatinya, wisatawan dapat menyewa perahu nelayan yang kuat dari terjangan ombak.
Selanjutnya, Anda akan diantar untuk melihat lumba-lumba tersebut. Untuk keselamatan, pakai juga alat pelampung agar bisa berjaga-jaga.
Pantai ini juga sering disebut sebagai Pantai Seminyak yang ditandai dengan pasir yang lembut dan terlihat bersih. Jika berkunjung ke pantai Bali ini, tersedia juga tempat penginapan seperti hotel atau villa sehingga ini akan memaksimalkan liburan Anda.
Di Pantai Seminyak, Anda bisa melakukan berbagai aktivitas seru seperti melihat matahari tenggelam yang menambah kesan eksotis dengan langit senja dan laut birunya.
Banyak juga tersedia payung besar yang menaungi Anda beristirahat. Ini sudah disediakan untuk tamu hotelnya. Jadi, Anda bisa bersantai dengan maksimal. Sesuai dengan namanya, pantai ini berada di Desa Seminyak, Kec Kuta, Bali.
Pantai Menjangan ada di sebelah barat Bali. Pantai ini termasuk pantai terindah dan terbaik karena menyajikan panorama biota laut yang memukau. Di pantai Bali ini sering dikunjungi untuk wisatawan yang ingin menyelam dan melihat panorama bawah laut.
Inilah yang menjadi daya tarik tersendiri dari pantai yang satu ini. Ombaknya yang tenang juga menjadi salah satu alasan pengunjung lebih suka menyelam di tempat ini.
Namun, tetap jaga keselamatan dengan menggunakan peralatan lengkap ketika ingin menyelam untuk menikmati panorama laut.
Objek yang bisa dilihat dari panorama bawah lautnya adalah ada terumbu karang yang memukau, ikan kecil dan penuh warna, serta backgroundnya dengan air laut yang biru akan membuat pemandangan bawah laut ini seperti di lukisan.
Keindahan Pantai Menjangan layak dikunjungi bagi pecinta olahraga air seperti diving dan snorkeling.
Pantai selanjutnya yang tidak kalah indah yaitu Pantai Virgin yang terletak di Karangasem Bali. Pantai ini sudah dikenal oleh penduduk loka sehingga banyak didatangi oleh orang domestik saja. Nama lain dari Pantai Virgin adalah Pantai Virgin Karangasem.
Saat ini, pantai ini tidak banyak diketahui oleh orang karena letak pantainya yang cukup tersembunyi dan harus memasukan kabupaten Karangasem.
Namun, itu semua bukan berarti pantai ini tidak bagus. Di pantai Virgin, Anda bisa melihat laut yang kebirun dengan pasir yang bersih dan halus. Tidak banyak orang yang datang kesana menjadikan kelebihan tersendiri.
Hal ini karena pengunjung bisa bersantai dengan tenang dan bisa menikmati berbagai keindahan sepuasnya. Abadikan momen dengan berselfie ria atau berfoto dengan keluarga akan menjadi pengalaman yang tidak terlupakan.
Alternatif wisatawan yang tidak ingin mengunjungi Pantai Pandawa karena ramai, yaitu bisa mengunjungi pantai tersembunyi di Bali, Karma Kandara.
Lokasinya dekat dengan Pantai Pandawa yang termasuk di wisata Ungasan Bali. Jadi, suasananya yang ada di Pantai Karma Kandara hampir mirip dengan Pantai Pandawa. Objek wisata ini juga tidak kalah indah dengan suasana yang cukup bersih.
Berbeda dengan pantai lainnya, pantai terlihat lebih privat dan sedikit pengunjungnya karena untuk memasukinya harus membayar tiket. Harga tiketnya adalah Rp 250 ribu tiap orang. Jadi, pantai ini akan membuat Anda terkesan VIP.
Pelayanan yang diberikan juga eksklusif. Setelah membayar tiket masuknya, Anda bisa membeli makanan di restoran mewah yang ada di tempat tersebut. Ini adalah pantai yang cocok untuk Anda yang menginginkan privasi dan liburan berkelas.
Jadi, cocok bagi orang yang memiliki budget lebih untuk berwisata ke pantai. Karma Kandara juga disebut sebagai pantai seperti di Mediterania yang memiliki keindahan laut yang memukau.
Pantai berikutnya yang cukup terkenal seperti Pantai Kuta yaitu Tanah Lot. Pantai Bali ini sering didatangi wisatawan lokal sampai mancanegara.
Pantai Tanah Lot menawarkan berbagai keindahan yang cocok untuk instagramable sehingga banyak pengunjung yang mengabadikan momennya di tempat tersebut.
Saking terkenalnya, banyak penyedia jasa tour wisata yang menjadikan Tanah Lot sebagai salah satu tempat destinasi terbaik mereka. Rute wisata ke Tanah Lot seringkali dilakukan karena banyaknya pengunjung yang ingin mendatangi pantai populer ini.
Hal menarik dari Pantai Tanah Lot yaitu pemandangannya yang memukau terutama ketika matahari tenggelam. Namun, pantai ini termasuk ramai dikunjungi.
Pantai yang menyajikan wisata kuliner seafood yang enak salah satunya adalah Pantai Kedonganan. Di tempat ini adalah banyak sekali kafe yang menjual ikan bakar sehingga sangat cocok dikunjungi oleh anak muda yang suka nongkrong bersama teman-teman.
Selanjutnya, di kafe ini menyediakan menu yang beraneka rasa sesuai dengan resep rahasia dari penjualnya. Namun, ikan bakar menjadi menu andalan kerana ikannya segar dengan berbagai jenisnya.
Contohnya adalah kakap, gurami, bawal, dsb. Ada juga menu seafood selain ikan lainnya seperti kepiting, kerang, udang, dsb. Menariknya, Anda bisa memilih ukuran ikan yang disesuaikan dengan budget yang dimiliki.
Tidak hanya menu makanannya yang menjadi daya tarik Pantai Kedonganan. Di pantai Bali ini, Anda juga bisa menikmati keindahan pantainya yang memanjakan mata.
Anda bisa berjemur, berjalan di sekitar pantai, sampai berenang untuk membuat perasaan menjadi tenang dan nyaman.
Pasirnya berwarna putih dengan ombak yang tidak deras akan memberikan nuansa yang menghanyutkan Anda kepada keindahan alam di Pantai Kedonganan.
Pantai Kedonganan ini sangat cocok didatangi oleh anak muda, pasangan, sampai dengan liburan keluarga bersama anak-anak.
Pantai lokasi tersembunyi berikutnya adalah Pantai Bias Tugel. Pantai Bali ini memiliki keunikan yaitu pasirnya yang berwarna putih dan masih jarang didatangi pengunjung. Akses ke lokasi ini juga lumayan memerlukan effort.
Anda perlu menuju ke pelabuhan Padang Bai untuk sampai ke pantainya. Oleh sebab itu, wisatawan mengenal nama pantai ini dengan sebutan Padang Bai.
Di pantai ini, Anda bisa menyaksikan laut yang biru dan cukup jernih sehingga cocok untuk berenang. Di pantai tersebut ada dua batu karang yang mengapitnya sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan.
Anda bisa berfoto di sekitar batu karang tersebut dengan latar belakang laut pantainya. Lalu, kenapa dinamakan sebagai Bias Tugel. Nama Bias Tugel memiliki arti dalam bahasa Indonesia disebut sebagai pasir terpotong.
Penamaan ini diambil karena ada dua batu karang yang mengapit pantai tersebut. Bagi pecinta wisata air, Anda bisa mencoba melakukan diving di lokasi yang banyak memiliki keindahan bawah laut.
Salah satunya adalah teluk berbatu karang yang memiliki biota laut yang masih terjaga. Kawasan ini juga cocok untuk Anda yang ingin melakukan snorkeling atau sekedar untuk menikmati keindahan pantainya.
Sesuai dengan namanya, pantai ini sangat indah karena lautnya yang berwarna biru. Pantai Bali ini memiliki butiran pasir yang halus sehingga menambah kesan eksotis di tempat tersebut. Banyak wisatawan yang menyukai tempat ini karena pemandangan yang mempesona.
Di lokasi tersebut, pengunjung bisa melihat perahu nelayan yang berada di pinggir pantai sehingga aktivitas nelayan ini dapat Anda saksikan dengan mudah. Hal ini akan menambah kesan tradisional di kawasan tersebut.
Ada pula sopir boat bagi Anda yang ingin menjelajah pantai Blue Lagoon. Kawasan ini juga memiliki fasilitas yang mendukung. Wisatawan yang ingin menginap dapat memesan hotel di berbagai kelas mulai yang sederhana sampai berbintang.
Jika ingin belajar menyelam, tersedia juga kursus yang diberikan oleh ahli baik untuk pemula sampai profesional.
Pantai ini jauh dari kota sehingga termasuk pantai Bali yang lokasinya tersembunyi dan tidak banyak orang tahu. Namun, kekurangan dari Pantai Balangan ini yaitu akses rute perjalanannya yang cukup jauh.
Anda perlu menempuh sekitar 40 menit dari bandara Ngurah Rai untuk sampai ke lokasi Pantai Balangan. Akan tetapi, pantai ini dapat diakses oleh kendaraan sepeda motor dan mobil. Pantai ini termasuk berpasir putih yang menarik pengunjung untuk kesana.
Keindahannya masih terjaga secara alami dengan udara yang segar di sekitarnya. Namun, Anda perlu berhati-hati jika ingin berenang karena ombaknya yang lumayan tinggi dan besar. Jadi, Pantai Balangan sering dipilih menjadi tempat berselancar bagi para profesional.
Bahkan, peselancar dunia sering datang ke tempat ini untuk berlatih terutama dari turis Australia.
Jika ingin berlibur ke Bali bersama keluarga, maka pantai yang cocok untuk dikunjungi adalah Pantai Nusa Dua. Tempat ini adalah destinasi wisata di Bali yang populer untuk dikunjungi.
Kelebihannya adalah termasuk pantai di Bali yang ombaknya tenang bahkan air di pinggir pantainya cukup dangkal sehingga anak-anak bisa berenang di pantai tersebut. Namun, tetap dengan pengawasan orang tua.
Ini juga merupakan destinasi yang cocok untuk Anda yang menginginkan liburan ke berbagai spot menarik lainnya. Di Pantai Nusa Dua ini, berdekatan dengan objek wisata lainnya yaitu Pantai Tanjung Benoa Bali. Selain itu, pantai ini juga dekat dengan Bandara Ngurah Rai.
Jadi perjalanan dari bandara ke pantai tersebut tidak terlalu melelahkan. Di pantai ini, Anda bisa menikmati pemandangan pasir putih dan fasilitas penunjang lainnya.
Contohnya ada hotel di sekitar kawasan tersebut yang mewah sehingga akan menambah liburan menjadi menyenangkan.
Objek wisata pantai berikutnya adalah Pantai Canggu yang terletak di Desa Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kab Badung. Pantai ini juga berdekatan dengan lokasi jenis pantai lainnya yaitu Pantai Legian.
Bagi yang senang memotret dan mengabadikan keindahan alam, Pantai Canggu bisa dijadikan sebagai objek foto terbaik. Keindahan alamnya harus diabadikan terutama ketika Anda kesana di sore hari saat matahari tenggelam.
Pantai Canggu juga cocok dijadikan sebagai bulan madu dan liburan bagi pasangan karena suasananya yang romantis. Anda juga bisa menikmati berbagai keindahan alam lainnya seperti suara burung yang terbang akan membuat perasaan menjadi jauh lebih tenang.
Tulamben adalah pantai Bali yang cocok bagi Anda yang suka menyelam. Pemandangan bawah laut yang menarik perhatian adalah adanya kapal perang yang karam milik dari Amerika Serikat. Reruntuhan kapal ini berubah menjadi rumah bagi para ikan.
Tak heran jika Anda bisa menyaksikan berbagai ikan yang muncul dari kapal tersebut.
Itulah daftar pantai Bali yang indah dan memiliki ciri khasnya masing-masing. Disana, Anda bisa menemukan pantai yang populer sampai pantai yang masih sedikit pengunjungnya.