Pantai Batu Bengkung, Rekomendasi Wisata Pantai Di Malang

Pantai Batu Bengkung adalah rekomendasi destinasi wisata alam murah meriah di Malang. Pantai Malang ini memiliki daya tarik yang tersendiri yang unik seperti spot sunset yang romantis. Itulah sebabnya Batu Bekung cocok untuk melepas penat di akhir pekan.

Informasi Lengkap Pantai Batu Bengkung

Simak informasi lengkap tentang Batu Bengkung yang jadi Pantai Malang Selatan hits yang sayang untuk dilewatkan:

1. Objek Wisata

Objek wisata pantai di Batu Malang ini unik karena memiliki kolam alami di bibir pantai. Kolam alami tersebut berbentuk cekungan karang yang terisi air hantaman ombak yang menghasilkan pemandangan yang indah. 

Di objek inilah cocok untuk bermain air tanpa harus takut terkena deburan ombak yang besar. Saat air laut surut, spot ini biasanya kering. Selain kolam alami, deburan ombak, perbukitan karang, dan biru lautnya tidak gagal membuat pengunjungnya terpesona.

Dari istilah namanya, ada mitos  Batu Bengkung yang dianggap seperti wanita yang sedang dibekung. Bengkung dalam tradisi jawa berarti merampingkan atau melangsingkan perut wanita setelah melahirkan. 

Jika Anda suka view pantai dan ingin menikmati senjanya sunset atau sunrise, maka  bisa camping di Pantai Malang ini. Jika ingin bermalam, biasanya pengunjung perlu membayar parkir lebih.

2. Alamat dan Rute ke Pantai Batu Bengkung

Lokasi Pantai Batu Bengkung ada di Desa Gajahrejo, Kec. Gedangan, Kab. Malang,Prov. Jawa Timur. Untuk sampai ke objek wisata pantai ini, Anda bisa melalui rute perjalanan berikut ini:

  • Rute Pertama dari pusat Kota Malang menuju ke Kepanjen – Pagak – bantur atau lewat Malang Kota – menuju arah Gondanglegi – Bantur. Lalu lanjutkan ke arah Pantai Balekambang sampai tiba di perempatan masuk pantai tersebut. Lalu belok kiri
  • Rute Kedua dari Malang menuju Turen,lalu belok ke arah selatan sampai Sumbermanjing Wetan. Kemudian ke arah Pantai Sendang Biru sampai pertigaan masuk pantai tersebut.

Maka ikut penunjuk arak ke Pantai Goa Cinda dan Pantai Bajulmati karena tidak jauh dari lokasi tersebut. Jaraknya 3 km ke arah barat untuk sampai ke pantai ini.

3. Harga Tiket

Anda salah besar jika menganggap tiket masuk pantai ini mahal karena Batu Bengkung jadi wisata pantai yang murah di Malang. Berikut ini Harga masuk Batu Bengkung dan parkir:

  • Tiket Masuk Rp 10.000,-
  • Parkir Rp 5.000,-
  • Parkir Bermalam Rp 10.000,-

4. Fasilitas

Jadi salah satu Pantai Malang Selatan yang populer, Batu Bengkung memiliki fasilitas yang bisa dimanfaatkan para pengunjung. Ada banyak warung penjual makanan dan minuman, sehingga Anda tidak perlu khawatir kelaparan.

Ada pula fasilitas umum seperti mushola dan kamar mandi yang bersih, serta tempat parkir luas. Fasilitas pendukung yang tidak kalah mempesona dari wisata pantai ini adalah ada saung atau gubuk yang nyaman untuk bersantai.

Jika Anda ingin camping di pantai ini maka perlu membawa tenda sendiri karena belum tersedia penginapan. Hal tersebut justru semakin menyenangkan untuk kemah di pantai. Itulah sebabnya Batu Bengkung jadi rekomendasi camping pantai di Malang.

Sebagai tempat wisata alam, Batu Bengkung juga memiliki banyak spot foto yang instagenic. Selain itu, di tempat ini Anda tidak akan kesulitan menemukan tempat sampai dan tempat duduk.

Nah itulah informasi dari Austinsinnplace tentang Pantai Batu Bengkung yang jadi rekomendasi pantai terbaik di malang. Apakah Anda tertarik berkunjung ke pantai di Batu Malang ini? Saat Anda di Malang, maka jangan lewatkan pesona pantai unik di Malang.

Mungkin Anda Suka
Wisata Alam Bukit Sumosari, Yuk Kunjungi!

Wisata Alam Bukit Sumosari, Yuk Kunjungi!

Air Terjun Lae Une di Pakpak Bharat dengan Keindahannya

Air Terjun Lae Une di Pakpak Bharat dengan Keindahannya

Pantai Melasti Ungasan : Daya Tarik dan Aktivitas Seru

Pantai Melasti Ungasan : Daya Tarik dan Aktivitas Seru

Malang Snow Paradise : Surganya Ice Skating

Malang Snow Paradise : Surganya Ice Skating

Tiket Masuk Pantai Menganti Terbaru

Tiket Masuk Pantai Menganti Terbaru

Watu Amben Jogja : Review dan Sejarahnya

Watu Amben Jogja : Review dan Sejarahnya

No popular posts within this time range.